Marketiva memiliki platform trading (streamster AGEA Marketiva) yang sederhana tetapi sangat ramah terhadap pemakainya. Selain itu platform yang disediakan bisa digunakan untuk bertransaksi forex, index, funds, dan komoditi secara bersamaan. Alert Market event yang disediakan sangat membantu para trader dalam mengambil keputusan untuk melakukan transaksi (open position). Belum lagi chat room yang tersedia sangat membantu para trader-trader baru (newbie) untuk berdiskusi dengan para master-master forex di AGEA (Marketiva). Untuk melakukan transaksi (open position) di Streamster Marketiva silahkan ikuti langkah-langkah berikut:
[/spoiler]
- Setelah andan mengkil harga currency pair yang akan di Buy atau di Sell, maka akan muncul window seperti berikut:
Ketetrangan:- Instrument= Jenis pasangan mata uang misalnya GBP/USD
- Price = Harga market pada saat itu
- Duration = tanggal transaksi
- Quantity = besar kuntatitas transaksi anda, 100 000 sama dengan 1 lot standar
- Exit stop-loss = Harga open position anda akan menyentuh stop loss, yaitu pada saat menyentuh harga tersebut open position anda akan terclose secara otomatis sehingga kerugian bisa di batasi.
- Desk = jenis desk, apakah menggunakan Live (real) atau Virtual (demo).
- Buy/Sell = jenis transaksi, buy atau sell
- Price type = jenis harga yang di order ada 3 jenis yaitu :
- Market order yaitu memesan harga pada saat itu juga,
- Limit order adalah suatu order untuk membeli di bawah harga saat ini, atau menjual di atas harga saat ini. Sebagai contoh, jika instrumen pasar diperdagangkan pada 1,2952 / 55 dan Anda yakin bahwa harga mahal, Anda dapat menempatkan sebuah limit order untuk membeli di 1,2945. Jika dieksekusi, ini akan memberi Anda posisi Long (buy) di 1,2945, yang 10 poin lebih baik daripada jika Anda baru saja membeli instrumen dengan pesanan pasar,
- Stop order adalah suatu order dimana Anda membeli di atas harga pasar saat ini atau menjual di bawah harga pasar saat ini, dan digunakan jika ingin menangkap trend. Jika instrumen pasar diperdagangkan pada 1,2952 / 55, Anda dapat menempatkan stop order pembelian di 1,2970. Dalam hal pasar bergerak hingga harga itu, pesanan Anda akan tereksekusi dan membuka posisi Long (Buy). Jika harga terus bergerak dengan arah yang sama (trend), posisi anda akan membawa keuntungan.
- Duration Type, ada 3 jenis yaitu: GTC (Good Till Cancelled) yaitu order akan tetap berjalan atau terbuka sampai anda membatalkannya dan ini adalah urutan standar jenis durasi. GTD (Good Till Date) yaitu order akan tetap berjalan atau terbuka sampai tanggal yang Anda tentukan, dan IOC (Immediate Or Cancel) order akan tereksekusi dengan segera (jika kondisi order lainnya terpenuhi) atau dibatalkan.
- Exit Target = adalah tingkat harga di mana Anda ingin menutup posisi Anda, bila Anda mencapai keuntungan tertentu. Anda dapat mengatur tingkat exit target ketika anda membuka posisi atau kapan saja sementara posisi terbuka
- Text = Keterangan untuk menandai order anda.
- Setelah anda yakin dengan data yang anda masukkan, klik tombol “OK” menyelesaikan proses transaksi, maka pada tab “positions” akan muncul Open position (order) anda, perhatikan gambar berikut:
pada contoh diatas saya membuka order dengan menggunakan virtual (demo) pada posisi long (buy) GBP/USD pada harga 1.5654 dengan quantity 1000 (setara denagn 0.01 lot), stop -loss di harga 1.5600 dan target profit pada harga 1.5700, jika harga menyentuh 1.5600 maka order saya akan ter close secara otomatis dengan kerugian 54 pips, dan sebaliknya jika harga menyentuh 1.5700, maka order saya akan ter close secara otomatis dengan keuntungan 46 pips. Untuk meliquidasi (close) order tersebut secara manual, klik kode transaksi pada tab “position ID” lalu klik tombol “close”, atau tombol “change” untuk merubah stop loss dan target profit.